Sabtu, 15 Februari 2014

Happy birthday, Pak

15 Februari 2014

Pak Purba
Hari ini orang terganteng sedunia itu pun merayakan umurnya yang ke-55.
Entah harus bersedih, atau bersukahati, akupun bingung. Dia yang kini sudah menginjak masa tuanya, sudah mulai sakit-sakit, jadi haruskan hari ini dirayakan? entahlah.

Bapak..

Seorang yang mengajakku berjalan di rel kereta api, dan menjelaskan kenapa kereta api harus punya lintasan sendiri, kenapa rel harus terbuat dari baja, apa akibatnya kalau kereta api tidak punya rel..



Seorang yang mengajarkanku untuk bersabar karna tidak semua yang aku inginkan harus tercapai dengan instan..


Seorang yang mengajarkanku untuk kuat dalam menjalani hidup


 Seorang yang mengajakku berjalan-jalan ketika dia (mungkin) sedang malas di rumah


Dan dia juga yang mengajarkan ku cara makan pakai sumpit, saat kami makan diluar diam-diam tanpa sepengetahuan Mamak.

Imut bangetkan aku pas kecil :'3


Aku lahir di keluarga sederhana, sejak kecil aku, kakak dan adikku tidak pernah membuat pesta ulang tahun. Paling hanya makan mie goreng masakan chinese di kampung, atau kadang motong ayam, trus dimasak. Lebih parahnya lagi dulu kedua orang tuaku bahkan nggak sama sekali pernah merayakan ulang tahunnya.
Entah jurus apa yang digunakan oleh bapakku kepada kami anak-anaknya, tapi sejak kecil aku dan saudaraku juga tidak pernah menuntut untuk merayakan pesta ulang tahun. Meskipun teman-teman sekolahku heboh merayakan ultahnya. Aku tidak begitu terpengaruh..
ohya.. aku ingat, dulu saat teman SMP ku ulang tahun, dia mengundangku dan perayaannya jam 7 malam. Saat aku minta ijin untuk pergi ke pesta itu, namun Bapak berkata, "Ga usah pala datang ke pesta-pesta kayak gitu nak. Mereka kayak gitu kan karna berlebihannya uang orangtuanya."

Aku mengerti alasan kenapa saat itu bapak tidak mengijinkanku pergi, ada banyak alasan. selain karna acaranya dirayakan malam hari, mungkin Dia juga khawatir kalau nanti aku akan minta dirayain ultah juga. Tapi yaah, gpplah, toh teman yang ultah itu juga bukan teman yg terlalu dekat. Akupun nggak melawan dan memang tidak jadi pergi.
Tahun-tahun berlalu tanpa pernah aku merayakannya, tapi entahlah. Ditahun-tahun yang berlalu itu aku selalu punya sahabat-sahabat yang merayakannya untukku, kadang mereka belikan kue, kado, tanpa ada perayaan ultah dariku. Paling-paling kalau lagi ada duit, aku traktir mereka makan dipinggir jalan, itu aja udah seneng banget. :')

Eh btw, ini kok jadi malah curhat yah, padahal tujuan postingan inikan buat ucapan ulang tahun si Bapak. xixixixi..

Ayahku, adalah seorang guru yang bernama pak Tawan Purba, SPd. Dia seorang guru SD di salah satu SD Negeri di kampung halamanku, SDN 112216. Menjadi guru jauh sebelum aku ada, dan dia adalah seorang guru yang, ummm... bisa dibilang termasuk guru killer. Banyak murid yang takut sama bapak. Yah, gpp sih, efeknya bagus. Gara-gara banyak murid takut sama bapak, selama aku duduk dibangku SD rata-rata teman sekolah segen gitu sama aku. huahahaha..
Sekarang beliau sedang menjabat sebagai Kepala sekolah di SDN yang lain lagi, dia adalah seorang pemimpin. Kalo diceritain semua tentang dia, postingan ini bukan Ucapan slamat ulang tahun lagi lah, tapi biografi pak Purba. wkwkwk. Pokoknya intinya, bapakku adalah idola dan panutanku dalam hidup ini (Mamak juga sih. hehehe). Dia adalah seorang Pria luar biasa yang mengajarkanku untuk hidup tidak mengandalkan siapapun kecuali Tuhan, tidak manja dan harus Strong !!

Someday, i will find my Prince but my Father will always be the King.
Pak, thankyou for being My Support, My Guide, and My Strength.
Yesterday, Today, I always Happy birthday for my dearest Father (Ayahku yang terkasih)
I thank the God, for giving me the best Bapak in the universe ever.

Seorang ayah menggengam tangan anaknya untuk sementara, tapi hatinya? untuk selamanya..


I Love my Father, always. Selamat ulang tahun yang ke 55 ya paek.
Sai sehat-sehat ma bapak, sai pos ma roham na marboruhon au. :'D
Panjang umur, banjir rejeki dan sukacita. AMIN

1 komentar:

  1. horas ito, keren2 quotesnya

    mampir di travelblog ku yah di www.globepin.blogspot.com

    BalasHapus

silahkan Tinggalkan komentar..!!
klo nggak, ku BOM nanti rumahmu..!!